Wednesday, June 2, 2021

Pria tanpa Busana Mencuri Sepeda terekam kamera CCTV di Palembang


Palembang – Beredar viral sebuah video rekaman cctv seorang pria tengah melakukan aksi pencurian sepeda di Palembang, Sumatera Selatan. Mirisnya, ketika mencuri, pelaku ini tanpa mengenakan busana apapun alias bugil.

Dalam video berdurasi 41 detik yang diterima Sumsel24.com, terlihat pria dalam kondisi bugil alias telanjang terekam kamera cctv sedang melakukan pencurian sepeda di Jalan Tembok Baru, Jakabaring, Palembang.

Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, Kompol Tri Wahyudi membenarkan kejadian itu. Dia mengaku pihaknya sejauh ini masih melakukan penyelidikan terkait video tersebut dan memburu pelaku yang diduga berjumlah 5 orang itu.

“Kita masih lidik dan akan segera menangkap pelaku. Pelaku yang mencuri tanpa busana ini diduga tidak sendiri, melainkan berkomplotan, ada sekitar 5 orang. Yang jelas akan kita tangkap,” tegas Kasat kepada Sumsel24.com, Rabu (2/6/2021)

Andi Ketua RT setempat selaku korban juga menjelaskan kejadian itu, satu unit sepeda milik anaknya hilang dalam kejadian yang terjadi pada Selasa (1/6) malam sekitar pukul 00.30 dini hari ketika semua orang sedang tertidur pulas.

“Benar pelaku yang tidak memakai busana itu sudah mencuri sepeda anak saya,” kata Andi dihubungi Sumsel24.com terpisah.

Dalam aksinya, kata Andi, pelaku pencurian itu sambil telanjang, ia menduga pelaku sebelumnya telah mengintai lokasi, dia masuk ke rumah kosong tempat Andi meletakan sepeda anaknya.

“Pintu rumah itu memang gak dikunci, dan saya biasa meletakan sepeda anak saya di sana. Dan pelaku ini waktu bawa sepeda sekitar pukul 04.00 Wib dini hari dan dilihat dari CCTV pelaku ini memang gak pakai baju (telanjang). Rumah kosong itu milik saudara saya,” kata Andi.

Baca juga : Tabrakan maut antara mobil truk dan mobil pick up di depan kantor bupati Musi Rawas

Disamping itu, Andi kembali menduga, bahwa pelaku pencurian sepeda miliknya tidaklagh sendirian dalam melakukan aksinya.

“Pelaku yang ambil sepeda ini saya lihat dari CCTV sendirian, tapi saya lihat di sekitar rumah kok ramai sekitar pukul 05.00 subuh. Diduga mereka ini komplotan sama pelaku pencurian ini,” bebernya.

Dia mengatakan dua orang yang diduga teman pelaku ini mondar mandir di sekitar rumah saya dan rumah kosong saudaranya sekira dari pukul 01.00 sampai 05.00 Wib.

“Kami nih baru tau kejadian ini pukul 06.00 pagi. Saya harap pelaku bisa ditangkap dan agar warga kami kami bisa tenang, karena bukan cuma sekali waktu itu sudah pernah hilang 2 ekor burung, sepeda sudah dua unit beserta yang baru hilang ini,” tutupnya.

0 comments:

Post a Comment

KONTAK

Jazakallah Khoir

Terimakasih sudah mengunjungi lubuklinggau kulu kilir nantikan kabar terbaru dari halaman ini, silahkan tinggalkan saran dan pesan.

Address:

Jln. A.Yani kota lubuklinggau provinsi sumatera selatan

Waktu Kerja:

Setiap Hari

No Telephon / whatsApp:

081278228746 / 081368888631

Home. Powered by Blogger.

Search This Blog

Berita Terkini

PPKM Diperpanjang, Ini Kata Wako Lubuklinggau

Lubuklinggau,– Pemerintah resmi memperpanjang PPKM Darurat sampai 25 Juli, akan dilonggarkan pada 26 Juli 2021, jika kasus corona menurun. H...